Status Air Bekas Siraman Kencing

Saya ingin bertanya tentang air bekas siraman kencing. Saya tadi melihat di website alkhoirot.net mengenai pendapat Imam Ghazali yang menyatakan air

Status Air Bekas Siraman Kencing

 STATUS AIR BEKAS SIRAMAN KENCING

Assalamualaikum wr. wb

1. Saya ingin bertanya tentang air bekas siraman kencing. Saya tadi melihat di website alkhoirot.net mengenai pendapat Imam Ghazali yang menyatakan air yang disiramkan pada benda najis itu tetap suci apabila warna air tidak berubah. Apakah itu termasuk najis ainiyah ?. Karena ketika saya cebok selalu anggota badan saya terkena air siraman pertama dan membuat saya berat dalam hal ini. Apakah bila memakai pendapat Imam Ghazali air siraman tersebut tetap suci?...

2. Air siraman najis bila najis nya sudah tidak nampak meskipun cuman 1x apakah sudah boleh dianggap suci?. Karena tadi saya was - was masalah ini. Setelah menyiram Feses, feses nya udah tidak terlihat lagi dan gayung nya terjatuh ke lantai kamar mandi.

3. Ketika terkena najis, saya biasanya hanya mengalirkan air dari keran langsung ke area yang terkena najis. Apakah air bekas siraman itu najis?. Apabila najis lalu saya memakai pendapat Imam Ghazali diatas berarti tidak najis?...

Saya tadi mengalami ini dan hanya kencing sedikit saja sampai di kamar mandi hampir 1 jam. Terimakasih.

Wassalamualaikum wr. wb

JAWABAN

1. Ya, air siraman tetap suci walaupun untuk mencuci najis ainiyah asalkan warna tidak berubah. Imam Ghazali dalam hal ini mengikuti pendapat mazhab Maliki. Baca detail: Imam Ghazali: Air Sedikit Terkena Najis Tetap Suci Apabila Tidak Berubah

2. Ya, air siraman najis bekas membasuh najis hukmiyah (tidak tampak) hukumnya suci. Hanya saja tidak bisa dibuat untuk menyucikan karena dianggap air musta'mal.

3. Bekas siraman untuk menyucikan najis ainiyah yang pertama itu najis menurut mazhab Syafi'i kecuali Imam Ghazali. Adapun pendapat al-Ghazali hukumnya suci asal tidak berubah. Baca detail: Imam Ghazali: Air Sedikit Terkena Najis Tetap Suci Apabila Tidak Berubah

LihatTutupKomentar